Kamis, 04 November 2010

Syuting Iklan di Seoul: Show shopping tengah malam

Show "Xiao Zhu" Lo mengambil alih jabatan sebagai raja dari orang lain dengan menjadi perwakilan dari sebuah merk baju casual yang berasal dari Cina. Perusahaan ini mengeluarkan banyak uang dan memborong semua kru untuk syuting iklan di Seoul, Korea. Selesai syuting, Show pergi berbelanja di Dongdaemun pada tengah malam, dan mengundang perempuan2 lawan mainnya dalam iklan untuk menjadi penonton dalam acara fashion show baju2 yang baru dibelinya.

Ini adalah iklan Show yang ke-12 tahun ini, rumor mengatakan iklan ini senilai $6 juta RMB. Merk ini dulu diwakili oleh diantaranya Leon Lai dan Aaron Kwok, dan sekarang SHow LO. Katanya perusahaan ini memiliki kepercayaam terhadap level popularitas Show di Cina. Dalam 2 hari, serombongan staff pergi ke Seoul untuk melakukan photo shoot dan syuting iklan, dan setelah itu Show mengambil kesempatan untuk pergi shopping.

Proses rekaman ini berlangung sampai tengah malam, dan setelah kerja Show langsung ngacir ke Dongdaemun yang buka 24 jam untuk berbelanja, dan terus belanja sampai jam 4 pagi. Dia mengatakan "murah sekali!!" dengan bersemangat. Maka itu dia akhirnya membeli 30 lebih baju, tapi hanya dengan mengeluarkan $100,000 NTD, jauh lebih sedikit daripada yang biasa dia keluarkan untuk berbelanja. Dan dengan senangnya, dia mengajak teman2nya untuk datang ke kamarnya dan menonton dia mengadakan fashion show baju2 tersebut.

Ketika dia pergi ke Seoul, dia juga menemukan fans nya disana. Ketika sedang minum kopi di Myeongdong, dia dikenali oleh segrup remaja wanita. Mereka mengobrol dan berdiskusi kemudian bertemu SHow di depan toilet dan bernyanyi dengannya. Show tertawa dan berkata "aku senang tapi diluar kamar mandi agak sedikit aneh."

source: UDN
credit: stina@ShowLOIntlEnglishForum
penerjemah: stella@ShowLoIndonesia

Tidak ada komentar:

Posting Komentar